DEFINISI
Awning gulung atau canopy lipat adalah sebuah canopy yang tentu saja fungsi utamanya adalah untuk menghindarkan dari panas matahari dan guyuran air hujan, namun awning gulung atau canopy lipat ini lebih memudahkan pengguna dalam membuka dan menutupnya. canopy ini sangat mudah untuk membuka dan menutupnya seperti layaknya sebuah jendela atau payung. Dapat dilakukan dengan dua cara untuk membuka atau menutup awning jenis ini, yaitu pertama dengan cara manual, menutup atau membuka cara manual yaitu dengan cara menggulung atau melipatnya dengan tongkat khusus yang sudah termasuk dalam paket pemesanan / pemasangan. Yang kedua yaitu dengan cara otomatis adalah memasang motor listrik yang bisa di kendalikan dengan remote controllernya, anda cukup menekan tombol pada remot controllernya, dan awning akan secara otomatis menutup / membuka.